Sabtu, 19 Juli 2014

Apa yang kau ingin kan ??


Ini adalah sebuat tempat. Tempat yang gak pernah sama sekali aku pikirkan,bahkan bukan tempat yang aku tuju. Memang pernah terdengar sesekali,tapi sebenarnya ini gak menarik bagi aku,karna ada suatu tempat yang memang benar-benar aku inginkan,tapi ternyata tempat itu bukanlah untuk aku.

Akhirnya dari sekian banyak yang aku pilih,dapatlah suatu tempat yang ini. Tidak pernah sama sekali aku bayangin mendapatkan ini,karena ini bukan yang aku inginkan. Tapi apakah ini yang dinamakan “Allah memberi yang kita butuhkan,bukan yang kita inginkan”,karena itulah yang terbaik buat diri kita,kalaupun yang kita inginkan adalah terbaik buat kita,ya pasti dapat yang terbaik dan yang kita inginkan itu.


Okey, sepertinya aku harus berpikir positif dengan apa yang aku dapat sekarang. Dengan tempat ini,awalnya aku merasa sangat aneh,ini tempat primitif, kalau kasarnya gitu. Tapi emang gitu keadaannya sampe sekarang.

Terkadang mungkin aku menjadi seorang hamba yang kurang bersyukur terhadap Tuhannya. Aku masih belum puas dengan apa yang aku punya sekarang, aku merasa iri dengan yang lain,yang mendapat lebih baik dari aku.

Kalau positifnya sih, iya itu emang bukan rezeki,mungkin yang inilah yang terbaik,karna manusia hanya bisa berencana. Tapi pikiranku juga masih mempunyai sisi negatifnya,yang selalu memaki diri sendiri,karna perjuangan aku itu belum seberapa,wajarlah dapat yang segitu juga.

Baiklah,tidak dapat yang aku inginkan itu bukanlah akhir dari segalanya. Aku selalu mencoba berpikiran positif terhadap ini. Aku yakin ada sesuatu yang memang terbaik dan sesuai dengan keadaan diriku.

Memang selama proses aku merasa disini tidak terlalu menghambat,semuanya berjalan dengan normal. Masih bisa bergaul dan mendapatkan teman. Aku masih bisa menoleransi perbedaan yang sangat jauh dari tempat yang aku punya sebelumnya.Tapi,terkadang ada saat-saat suatu kondisi yang bertentangan dengan kemauanku,dan saat itu pasti kehendak dalam diriku ingin sekali meninggalkan KAU,tempat !

Itu tidak terjadi hanya sekali,tapi berkali-kali.Ini lah yang membuat kegalauan dalam pikiranku. Kalau seperti ini, siapa yang aku salahkan, salahkan mereka?diriku?keluargaku?atau kau?

Walaupun demikian,aku mencoba untuk menyibukkan diri dengan berbagai kegiatan. Ini tentunya sangat tidak sesuai dengan rencana jika aku ingin meninggalkan kau.seharusnya aku harus lebih fokus merencanakan mendapatkan yang lebih baik dari kau.Disisi lain kau memberikan kenyamanan dan seperti memberikan harapan masa depan yang baik.

Apa yang kau inginkan ?

Walaupun kau terkadang memberikan harapan,kesenangan,tapi itu tidak lebih besar dari rasa keinginanku untuk pergi. Aku tidak suka dengan ini,terkadang ku juga tidak nyaman.

Selama beberapa waktu ini aku selalu penasaran,apakah memang benar ini yang aku butuhkan yang telah diberikan Allah swt ?

Apakah aku terlalu tidak bersyukur terhadap apa yang aku dapatkan ?karna aku belum bisa meyakinkan diriku sendiri dengan ini.

 Apakah memang benar,belum tentu tempat yang lain baik bagiku ?

Terlalu banyak pertanyaan yang belum bisa aku melihat jawabannya. Rasa penasaran ku ini masih sangat besar. Sampai saat ini aku masih belum bisa percaya,sejujurnya aku benci,aku gak suka,ini bukan yang aku inginkan.  :’(

Jika memang harus seperti ini jalannya,

“aku akan menyelesaikan apa yang telah aku mulai”

“ajari aku agar selalu bersyukur terhadap apa yang aku dapatkan”

dan

“izin kan aku menjadi ikan yang besar di kolam yang kecil”



Tidak ada komentar:

Posting Komentar